Balikpapan, Humpro - Segenap jemaat HKBP Distrik XXVII Kalimantan Timur - Selatan menghadiri perayaan natal tahun 2013 yang diselenggarakan di Gedung Bauna Patra, Jum’at (27/12).
Perayaan Natal yang mengangkat sub tema ‘ Mengembangkan Pelayanan Dengan Pilar Pembaharuan, Perdamaian dan Pemberdayaan Perempuan HKBP Distrik XXVII Kaltimsel di Tengah Keluarga dan Masyarakat ‘ digagas oleh Pengurus Perempuan Distrik (PPD) Kota Balikpapan.
Wali Kota Balikpapan dalam sambutan yang dibacakan oleh Staf Ahli Bidang Pembangunan Ketut Astana mengingatkan agar kaum perempuan HKBP juga dapat bersaing secara sehat dengan kaum laki-laki dalam berbagai bidang.
“ Melalui perayaan natal ini kaum perempuan HKBP diharapkan semakin dapat meningkatkan perannya di dalam kehidupan sehari-hari, mulai dari lingkungan keluarga, komunitas masyarakat, lingkungan pekerjaan hingga dalam kehidupan berbangsa dan bernegara “ jelasnya.
Diakhir sambutan, Wali Kota tidak lupa mengucapkan selamat natal dan tahun baru 2014 kepada seluruh umat nasrani di Kota Balikpapan dan berharap perayaan natal dapat meningkatkan spiritual iman dan kepedulian terhadap masalah-masalah sosial yang berkembang dimasyarakat, utamanya di tengah-tengah masyarakat Kota Balikpapan yang kita cintai. (HMS/hjp)