Kesehatan
Selama tahun 2010 pasien yang tercatat di Dinas Kesehatan sebanyak 79.493 orang dengan penyakit terbanyak diderita yaitu Nasofaringitis Akut (common cold) sebanyak 23.204 orang.
Sementara itu fasilitas kesehatan yang berhasil dibangun sampai dengan tahun 2010 sebanyak 90 unit meliputi 11 Rumah Sakit (Negeri dan Swasta), 15 Balai Pengobatan dan Klinik, 5 Klinik Bersalin, 10 Lab Klinik, 10 Fasilitas Fisioterapi, 26 Puskesmas yang didukung oleh 7 Puskesmas Pembantu dan 6 Rumah Sakit Bersalin.
Pelayanan kesehatan yg tersedia di kota Balikpapan :
- Rumah Sakit
- Puskesmas
- Jaminan Kesehatan Daerah (Jamkesda)
- Jaminan Pelayanan Keluarga Miskin (Gakin)
- Apotek
Informasi Kesehatan di Kota Balikpapan untuk selengkapnya dapat dilihat di http://dkk.balikpapan.go.id