Balikpapan, Humpro - Salah satu kemeriahan pada perayaan HUT Kota Balikpapan ke-117 adalah pemecahan rekor MURI makan pepaya mini dengan peserta terbanyak. Sedikitnya 6 ribu orang akan makan Pepaya mini secara serentak usai Upacara Parade HUT Kota, yang dijadwalkan pada Senin (10/2).
Oemy Facessly, selaku penanggung jawab rekor makan Pepaya mini, mengatakan pemecahan rekor ini digelar untuk memperkenalkan pepaya mini sebagai ikon buah asli Balikpapan kepada masyarakat luas. Kini, salah satu jenis buah yang memiliki nama latin Carica Papaya L ini sedang dibudidayakan oleh petani Balikpapan, dengan rata-rata produksi mencapai 380 ton perbulannya.
“Kita akan memperkenalkan pepaya mini yang ditanam oleh petani Balikpapan, memiliki bentuk yang unik, rasa yang lebih manis serta manfaat yang lebih banyak,” ungkap Oemy, biasa ia disapa.
Menurut Oemy, untuk menyukseskan kegiatan tersebut pihaknya akan menyiapkan 3.000 buah pepaya mini yang beratnya mencapai 1 Ton. Buah pepaya tersebut akan dipotong menjadi dua bagian untuk dimakan oleh seluruh peserta upacara termasuk para tamu VIP. “Kami akan mengerahkan seluruh peserta upacara untuk berpartisipasi pada kegiatan ini,” ungkapnya.
Selain memperkenalkan buah pepaya mini kepada masyarakat luas, pemecahan rekor ini juga mengandung seruan untuk membudayakan makan buah yang berkhasiat bagi tubuh manusia. Dewasa ini terdapat peningkatan konsumsi buah-buahan oleh masyarakat yang disebabkan oleh bertambahnya pengetahuan masyarakat tentang nilai gizi yang terkandung didalamnya. “Buah, salah satunya adalah pepaya memiliki kandungan nutrisi yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh manusia,” kata Oemy. (hms/mgm)