Tri Bangun Leksana Pimpin PPE Kalimantan

Balikpapan, Humaspro – Pusat Pengelolaan Ekoregion (PPE) Kalimantan yang merupakan lembaga di bawah Kementerian Lingkungan Hidup (KLH) Republik Indonesia kini memiliki ketua baru. Acara serah terima jabatan Ketua PPE Kalimantan yang berlangsung di Novotel, Senin (30/6) dihadiri oleh Wali Kota Balikpapan, Kepala Dinas Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kota Balikpapan dan jajaran pejabat Kementerian Lingkungan Hidup RI. Tri Bangun Leksana saat ini menjadi pucuk pimpinan PPE Kalimantan menggantikan Tuti Hendrawati Mintarsih.

Suasana menjadi haru ketika Tuti Hendrawati memberikan sambutan. Dalam sambutannya Tuti menceritakan suka-duka selama bertugas lebih kurang 3 tahun sebagai Ketua PPE Kalimantan. “Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh keluarga besar PPE Kalimantan, yang selama ini telah menjadi partner sekaligus keluarga bagi saya selama mengemban tugas di Balikpapan, saya seperti berada di rumah saya sendiri,” ujarnya.

 

Sementara dalam sambutannya Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi mengucapkan terima kasih kepada Ketua PPE yang lama. Eksistensi dan kinerja Ketua PPE yang lalu telah berhasil membawa dampak positif bagi kelangsungan lingkungan hidup di Kalimantan, khususnya di Kota Balikpapan.

 

Wali Kota juga mengucapkan selamat bertugas kepada Tri Bangun Leksana yang menggantikan jabatan Tuti Hendrawati sebagai Ketua PPE yang baru. “Selamat datang kembali pak Sony (panggilan akrab), Pak Sony ini sudah tidak asing lagi bagi kita, dulu beliau pernah menjadi pembina kita dalam raihan Adipura tahun 2004. Kami mohon bimbingannya kembali pak, agar kota ini tetap bersih sesuai pendapatan Adipura yang sering kita raih,” harap Walikota.

 

Sebelum menjabat sebagai Ketua PPE Kalimantan, Tri Bangun Leksana merupakan Asisten Deputi Peningkatan Peran Organisasi Kemasyarakatan pada Deputi Bidang Komunikasi Lingkungan dan Pemberdayaan Masyarakat Kementerian Lingkungan Hidup. (hms/ecs)