Pemkot Terus Pantau Fluktuasi Harga Barang Jelang Ramadhan

Balikpapan, balikpapan.go.id – Menjelang bulan Ramadhan 1436 H Pemerintah Kota Balikpapan melakukan pemantauan terhadap harga barang-barang kebutuhan pokok di sejumlah pasar tradisional di Kota Balikpapan.  Minggu (14/6) dua rombongan yang masing-masing dipimpin oleh Wali Kota dan Wakil Wali Kota Balikpapan didampingi sejumlah pejabat bertolak dari Kantor Wali Kota Balikpapan  menuju pasar Klandasan, Pasar Baru, Rapak, dan Pandansari.

Rombongan pertama yang dipimpin langsung oleh Wali Kota melakukan pemantauan harga atas sejumlah komoditas seperti ikan, daging, ayam potong, sayuran, cabai, bawang merah, bawang putih di Pasar Klandasan dan Pasar Baru.

Dari hasil pemantauan ini diketahui bahwa di kedua pasar tersebut harga beberapa barang mengalami kenaikan. Kenaikan terjadi pada harga ikan, ayam potong dan sejumlah sayuran. Kenaikan harga tersebut juga dipicu oleh berbagai sebab seperti cuaca ekstrim yang berdampak pada harga ikan.

Dari hasil pemantauan yang dilakukannya di Pasar Klandasan dan Pasar Baru, walikota mengungkapkan selain harga  ikan dan ayam potong, menjelang Ramadhan tahun ini secara umum harga cenderung stabil. Kenaikan harga sayuran pun masih dalam batas yang wajar. Bahkan harga bawang merah mengalami penurunan.

“Sejumlah sayuran memang mengalami kenaikan, tetapi masih wajar. Seperti harga sawi yang biasanya Rp 4.000,00 naik menjadi Rp 7.000,00. Kenaikan harga ikan karena faktor cuaca,” terang walikota.

Mengenai harga ayam potong yang mengalami kenaikan yang cukup signifikan, Wali Kota menyampaikan pihaknya akan terus menelusuri penyebab kenaikan harga tersebut.

Sementara itu  Wakil Wakil Kota Balikpapan Heru Bambang yang  didampingi Sekretaris Daerah Sayid MN Fadli melakukan pemantauan harga sejumlah komoditas di Pasar Rapak dan Pandansari.  

Sama halnya dengan kondisi di Pasar Klandasan dan Pasar Baru, sejumlah komoditas seperti ayam potong dan ikan  juga mengalami kenaikan harga menjelang Ramadhan tahun ini. (hms/nov, foto : tim liputan)