Tak henti-hentinya langkah Pencegahan, Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) dilakukan. Kali ini BNN RI bekerjasama dengan BNN Kota Balikpapan menggelar Focus Group Disscussion dengan berbagai unsur yang ada di Kelurahan Karang Rejo. Bertempat di Aula Kelurahan Karang Rejo pada Rabu (29/7), dilaksanakan kegiatan FGD yang mengambil tema "Peran serta Kelurahan dalam menciptakan lingkungan yang "Bersinar" (Bersih Dari Penyalahgunaan Narkoba).
FGD dihadiri oleh perwakilan unsur kelembagaan yang ada di kelurahan yaitu Lurah beserta jajaran, LPM, PKK, Karang Taruna, Babinsa, Babinkamtibmas, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan perwakilan Ketua RT se-Kelurahan Karang Rejo. Bertindak sebagai narasumber adalah Ketua BNN Kota Balikpapan I Ketut Rasna. Ia menyatakan pentingnya peran keluarga dalam Pencegahan dan rehabilitasi pecandu Narkoba. Keluarga adalah benteng utama dari ancaman bahaya penyalahgunaan narkoba. Keluarga berisiko tinggi bila komunikasi tidak efektif, ada sikap yang sangat otoriter atau permisif, sikap tidak konsisten antara kedua orang tua, keluarga kurang harmonis, atau bila salah satu/kedua orang tua menjadi penyalahguna/ketergantungan narkoba.
Untuk menghindarkan penyalahgunaan narkoba di keluarga, upaya yang dapat dilakukan orang tua adalah menjalin komunikasi dengan anak. Dalam berkomunikasi, pilihlah waktu yang tepat, jagalah kerahasiaan anak, dengarkanlah keluhan/masalah anak, perhatikanlah segala aspek ekspresi wajah dan tingkah laku anak, jagalah emosi anak.
Mengingat pentingnya peran keluarga dalam mewujudkan lingkungan yang bersih dari penyalahgunaan narkoba serta untuk mencegah peredaran narkoba, BNN akan membentuk Satgas Penanggulangan Narkoba dan pelaksanaan penyuluhan narkoba di tingkat RT.