Balikpapan - Dinas Perhubungan Kota Balikpapan akan melaksanakan rekayasa lalu lintas (Lalin) di area sekitar Balikpapan Islamic Centre (BIC), saat pelaksanaan Sholat Idul Fitri pada 1 Syawal 1438 Hijriah.
Rekayasa dilakukan untuk menghindari penumpukan kendaraan disekitar area lokasi sholat ied sehingga pengaturan lalu lintas dapat berjalan lancar.
Kepala Dinas Perhubungan Kota Balikpapan Sudirman Djayaleksana mengatakan pihaknya akan menyiapkan 2 akses jalan untuk memasuki area BIC saat pelaksanaan Sholat Ied.
Bagi pengendara yang dari arah Balikpapan Baru dapat masuk lewat Jalan Tiung. Sementara itu pengendara yang datang dari arah BSCC Dome masuk melalui lewat Jalan Punai.
"Untuk akses keluarnya melalui Jalan Pipit dan Jalan Lingkungan," paparnya, Selasa (20/06/2017).
Sementara itu untuk menghindari penumpukan kendaraan yang parkir di Area BIC, lanjut Sudirman, masyarakat dapat memanfaatkan alternatif lahan parkir di satu sisi jalan perumahan di sekitar area tersebut. (Diskominfo/mgm)