Balikpapan, Diskominfo - Kwartir Ranting Balikpapan Barat ditetapkan sebagai Juara Umum lomba satuan Pramuka Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Balikpapan Tahun 2017. Atas keberhasilannya tersebut maka Kwartir Ranting Balikpapan Barat berhak menerima piala bergilir yang diserahkan langsung oleh Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi pada upacara HUT ke- 56 Gerakan Pramuka di halaman Kantor Wali Kota Balikpapan Senin (14/8/2017).
Kwartir Ranting Balikpapan Barat mendapatkan piala bergilir setelah dinyatakan sebagai juara umum dengan perolehan tiga kategori juara 1, dua kategori juara 2, dan dua kategori juara 3
Walaupun diguyur hujan deras namun tak menyurutkan semangat anggota Pramuka untuk mengikuti Upacara peringatan HUT ke-56 Gerakan Pramuka. Pada upacara tersebut juga diberikan anugerah tanda Penghargaan Lencana Pancawarsa kepada 21 orang yang telah mengabdikan dirinya dalam gerakan Pramuka.
Lencana Pancawarsa disematkan oleh Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi kepada Mabigus, Ketua Mabigus, pembina gudep, andalan kwartir, sekretaris kwartir, dan wakil sekretaris kwartir yang telah mengabdi selama 5, 10, 15, 20, dan 25 tahun.
Dalam sambutannya Wali Kota Rizal Effendi mengatakan bahwa sesuai dengan amanat Presiden RI selaku Ketua Mabinas Gerakan Pramuka diharapkan memanfaatkan media sosial yang harus aktif, produktif, dan kreatif dalam mengabarkan keadaan di sekitarnya. “Pramuka harus menolak berita palsu atau hoax dan tidak sekedar menjadi konsumen informasi tetapi juga menjadi produsen informasi,” ujar Rizal Effendi.
“Inilah spirit baru Gerakan Pramuka di era digital, Pramuka baik di media sosial maupun dunia nyata harus terasa kehadirannya untuk merealisasikan visi misinya dalam membentuk karakter kaum muda di tanah air,” pesan Wali Kota Rizal Effendi. Usai melaksanakan upacara, kegiatan dilanjutkan dengan ziarah ke Taman Makam Pahlawan Dharma Agung Balikpapan. (Diskominfo/mt)