Gelar Rakornas Forsesdasi, Perekonomian Balikpapan Diharap Meningkat

Balikpapan - Menjadi tuan rumah pelaksanaan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Forum Sekretaris Daerah Seluruh Indonesia (Forsesdasi), sejumlah hotel-hotel di Balikpapan diperkirakan akan dipenuhi peserta yang datang dari seluruh Indonesia selama dua hari. Pasalnya jumlah tamu yang menghadiri kegiatan rakornas Forsesdasi sebanyak 3.000 orang. 3.000 orang yang hadir diantaranya Sekretaris Provinsi, Sekretaris Kabupaten dan Kota, Sekretaris DPRD Provinsi, Kabupaten dan Kota, Inspektur Provinsi dan Kabupaten dan Kota, Kepala Biro Organisasi, Kabag Organisasi dan Forum Sekretaris Jenderal maupun Lembaga.

Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Provinsi Kalimantan Timur, Meiliana mengapresiasi Forsesdasi Pusat yang telah menunjuk Kalimantan Timur sebagai tuan rumah dan bertepatan di Kota Balikpapan. “Dengan menjadi tuan rumah maka secara otomatis pergerakan ekonomi berjalan baik seperti tingkat hunian hotel penuh, kunjungan destinasi wisata dan pengunjung tentunya juga membeli oleh-oleh,” jelasnya saat memberikan keterangan kepada pers.

Tamu undangan pun memenuhi hotel yang ada di Balikpapan. “Semuanya terbagi dan masing-masing memiliki Leader Officer (LO) sehingga nantinya mereka akan diajak juga ke destinasi wisata kemudian ke pasar Inpres Kebun Sayur untuk membeli oleh-oleh khas Kalimantan,” papar Meiliana, Selasa (19/2/2019). Ia pun menegaskan persiapan untuk pelaksanaan pembukaan rakornas Forsesdasi sudah lebih dari 90 persen lebih. “Rencananya dibuka langsung oleh Menteri Dalam Negeri, yang sore nanti (20/2) akan datang. Kemudian acara dibuka pada pukul 19.30 di Gedung Sport Center and Convention,” tandasnya. 

Ketua Umum Forsesdasi Nasrun Umar mengatakan baru tahun ini jumlah peserta yang datang sekitar 3000 orang. Karena sebelumnya tidak sebanyak jumlah yang tahun ini. “Iya karena tema yang kita bawa tahun ini juga sejalan dengan tahun sebelumnya. Tahun ini terbesar dari 8 tahun penyelenggaraan sebelumnya, termasuk tahun lalu di Lombok. Karena tahun ini akan dihadiri sebanyak 3.000 peserta, tamu maupun undangan.,” imbuhnya.

Untuk diketahui, kegiatan rakornas tersebut diselenggarakan selama dua hari di Balikpapan. Pembukaan dilaksanakan di Gedung Dome dan materi kegiatan rakornas dilaksanakan di hotel Grand Senyiur Balikpapan. (Diskominfo / Editor : mt)