Safari Ramadan di Masjid Ar Rahman, Wawali Singgung Bawang Putih

BALIKPAPAN - Pemkot Balikpapan kembali melaksanakan Safari Ramadan di Masjid Ar-Rahman RT.01 Kelurahan Gunung Samarinda Baru, Kecamatan Balikpapan Utara (11/5).

 

Sekitar pukul 17.45 Wita, Wakil Walikota Balikpapan Rahmad Mas'ud beserta rombongan tiba di Masjid Ar Rahman dengan disambut warga dan tokoh masyarakat setempat.

Wakil Walikota Balikpapan Rahmad Mas'ud dalam sambutannya berterima kasih kepada warga Kelurahan Gunung Samarinda, khususnya warga sekitar Masjid Ar Rahman yang telah menyambut baik rombongan Pemkot Balikpapan dalam Safari Ramadan ini."Saya juga berterima kasih kepada unsur yang terlibat dalam menyiapkan kegiatan ini," ujarnya.

Dalam kesempatan ini, Ia menyinggung fenomena kelangkaan dan tingginya harga bawang putih yang menjadi keluhan warga Kota Balikpapan. Wawali menegaskan, Pemerintah bersama Bulog melakukan impor sebesar 250.000 ton bawang putih demi memenuhi kebutuhan masyarakat "Dengan harapan harga bawang putih dapat berlangsung normal dan stabil," ungkapnya.

Namun dirinya meminta, dengan adanya bantuan pemerintah tersebut, masyarakat tidak berbelanja secara berlebihan. Ia juga menginformasikan kepada warga bahwa tanggal 20 Mei 2019 Pemerintah Kota Balikpapan akan membuka Bazar murah di Karang Joang, Balikpapan Utara."Saya meminta masyarakat tidak berbelanja secara berlebihan dengan adanya bazar murah nanti," pintanya.

Diakhir sambutannya, ia mengimbau warga untuk membayar zakat fitrah sesuai kadar zakat yang telah ditetapkan Pemerintah. "Sekarang sudah bisa berzakat fitrah. Saya harap semua warga disini dapat segera membayar zakat fitrah," imbaunya.

Usai Wakil Walikota Balikpapan Rahmad Mas'ud memberikan sambutan, kegiatan dilanjutkan dengan pemberian tausyiah. Dalam Safari Ramadan tersebut nampak juga hadir Kapolres Balikpapan AKBP Wiwin Fitra dan Dandim 0905/Bpp Kolonel Inf Muhammad Ilyas.

Selepas salat Magrib, Walikota Balikpapan Rizal Effendi datang dan disambut pejabat yang telah tiba terlebih dahulu di lokasi Safari Ramadan di Masjid Ar Rahman, Kelurahan Gunung Samarinda Baru guna melaksanakan salat Isya dan Tarawih berjamaah. (diskominfo/editor:nn)