Gubernur Minta Anggota DPRD Balikpapan Amanah Dalam Jalankan Tugas

Balikpapan -  Gubernur Provinsi Kalimantan Timur Isran Noor menitipkan pesan kepada 45 anggota DPRD Kota Balikpapan masa bakti 2019-2024 yang baru dilantik,  agar mampu mengemban tugas dan kewajiban dengan amanah dan menjalin sinergi untuk pembangunan dan kesejahteraan masyarakat. Pesan gubernur ini dibacakan Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi dalam sambutan usai pelantikan anggota DPRD Balikpapan di Gedung Balikpapan Sport & Convention Center (BSCC) Dome, Senin (26/8/2019) pagi.

Seperti kebiasaan sebelumnya, dalam sambutan Gubernur Kaltim  selalu disisipkan pantun. Kali ini ada dua pantun yang disisipkan diawal sambutan gubernur dan ada empat pantun diakhir sambutan.

Dua pantun diawal sambutan dibacakan wali kota Rizal Effendi. Semua pantun yang dibacakan mendapatkan tepuk tangan dari undangan yang hadir. “Terbang tinggi burung di langit hinggap makan di pohon ara, wakil rakyat Balikpapan sudah dilantik disambut bahagia penuh harap”. Pantun berikutnya yakni “Melihat pelanduk juga tidak bangun, jangan dikira dia sudah mati, rakyat Balikpapan giat membangun, kerja wakil rakyat sudah dinanti,” ucap Rizal membacakan pantuan Gubernur yang disambut tepuk tangan para undangan yang hadir.

Melanjutkan sambutan, Gubernur juga mengucapkan selamat atas dilantiknya anggota DPRD Balikpapan yang baru periode 2019-2024.

“Semoga teman-teman anggota dewan yang baru dapat mengemban tugas dan amanah dengan sebaik-baiknya mengingat tugas wakil rakyat kedepan semakin berat karena itu dikesempatan yang baik ini saya perlu menjelaskan fungsi anggota legislative yakni fungsi legislasi yakni fungsi pembuatan legislasi daerah yang sudah menjadi kewajiban dan tugas DPRD,” katanya.

Kedua adalah fungsi anggaran, DPRD dapat memberikan persetujuan anggaran oleh pemerintah daerah.

“Dengan adanya fungsi ini, DPRD bisa memberikan persetujuan atau tidak serta melakukan memperbaikan supervisi mengenai APBD yang diajukan,” ujarnya.
Ketiga adalah fungsi pengawasan, DPRD memiliki  pengawasan pelaksanaan perda dan pelaksanaan APBD sudah disepakati bersama serta mengamati penggunaan anggaran daerah. “Dengan memahami tiga fungsi itu saya berharap hubungan pemerintah dan DPRD dapat berjalan dengan baik saling sinergi, saling memahami karena masing-masing memiliki kekuatan dan daya tawar yang sama,” ujarnya.

Gubernur  berharap setelah dilantik, anggota DPRD Kota Balikpapan diminta untuk siap bekerja, membangun dan memajukan daerahnya.

Di akhir sambutan, gubernur kembali menyampaikan empat pantun penutup, diantaranya ; “Panci-panci mencuci beras, masak nasi dibungkus kertas, wakil rakyat harus bekerja keras dan dapat pahala bekerja ikhlas”. “Duduk di bangku jangan melamun hati-hati ada ulat bulu menyengat, mari bersatu kita membangun agar Kaltim maju dan berdaulat, sekaligus jadi Ibu kota Indonesia yang kuat” tuturnya kembali disambut tamu undangan.

45 Anggota DPRD dilantik dengan mengucapkan sumpah jabatan yang dipimpin wakil Ketua Pengadilan Negeri Balikpapan Tendri Muslinda.  Pelantikan juga dirangkai dengan penandatanganan berita acara pelantikan, penyematan pin anggota DPRD yang diwakili anggota DPRD Abudlloh dan Simon Sulean. Dilanjutkan dengan pembacaan pakta integritas (Diskominfo / editor : mt)