BALIKPAPAN — Pesawat Hercules TNI AU mendarat di landasan udara Dhomber Balikpapan Jumat (10/4) pukul 16.00 wita. Pesawat tersebut mengangkut Alat Pelindung Diri (APD) yang akan didistribusikan ke sejumlah rumah sakit di seluruh kabupaten/ kota di Kaltim.
Kepala Dinas Kesehata (Dinkes) Kota Balikpapan dr Andi Sri Juliarty menjelaskan, Pemerintah Kota Balikpapan melalui Dinkes mendapatkan APD sebanyak 6 koli atau 300 baju APD. Sedangkan, Rumah Ssakit Kanudjoso Djatowobowo sebanyak 20 koli atau 1000 baju APD dan 2 koli masker.
"Rumah Sakit Kanujoso Djatiwibowo mendapatkan 20 koli APD atau 1.000 baju coverall gown dan 2 koli masker, Dinas Kesehatan mendapatkan 6 koli APD atau 300 baju coverall gown, RSUD Beriman 2 koli APD atau 100 baju coverall gown dan RS Tentara dr Harjanto 2 koli APD atau 100 baju coverall gown," kata dr Andi Sri Juliarty, Jumat (10/4).
Sementara itu, Direktur Rumah Sakit Kanudjoso Djatiwibowo (RSKD) Eddy Iskandar menjelaskan, adapun bantuan yang diperoleh Pemprov Kaltim sebanyak 120 koli APD dan 2 koli masker.
“Bantuan APD ini merupakan yang ketiga kalinya dari Kementerian Kesehatan RI yakni sebanyak 120 koli atau 6000 APD dan 2 koli masker atau 4000 masker,” katanya.
Eddy kembali menegaskan, bantuan APD ini akan tercukupi untuk 10 hari kedepan. Dan tentunya akan memberikan tambahan di Rumah Sakit yang kian menipis.
"Apabila tidak bertambah pasien, APD akan mencukupi hingga 10 hari kedepan," tutupnya. (Diskominfo/ editor:mgm)