Upacara HUT Kota, Gubernur Sampaikan Balikpapan Tetap Jadi Penyangga IKN


BALIKPAPAN - Upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-124 Kota Balikpapan dilaksanakan di halaman Kantor Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan pada Rabu (10/2/21) sekira pukul 08.00 Wita. Para peserta upacara tetap dibatasi, sama seperti dalam Rapat Paripurna HUT dua hari sebelumnya.

Sebagai inspektur upacara, Gubernur Kalimantan Timur, Isran Noor. Ia mengatakan, dirinya baru tiba dari Jakarta usai mengikuti rapat terbatas berasama presiden, dan sejumlah menteri. Dalam sambutannya ia menyampaikan terimakasihnya pada para tenaga kesehatan dan relawan yang membantu dalam penanganan Covid-19 di Balikpapan.

Sekalipun diakuinya angka kasus Covid-19 di Balikpapan cukup tinggi. Pasalnya Balikpapan adalah pintu gerbang bagi para pendatang di Kalimantan Timur.

"Nasib Balikpapan sebagai pintu gerbang. Bahkan banyak orang yang sakit di luar Balikpapan, menjalani pengobatan di kota ini, terutama untuk perawatan Covid-19," ungkapnya.

Gubernur mengajak seluruh masyarakat untuk yakin terhadap pengendalian Covid-19, meskipun banyak juga angka meninggal dunia karena Covid-19. Oleh karena itu ia mengajak seluruh hadirin mendoakan mereka yang meninggal akibat Covid-19.

"Kita harus yakin bahwa usaha kita tidak sia-sia. Kita doakan agar petugas medis kita tetap sehat," ungkap Gubernur.

Balikpapan sampai saat ini tetap sebagai pemegang tampuk kepemimpinan dalam keberhasilannya meraih panji-panji keberhasilan. Menurutnya perekonomian di Balikpapan harus kuat dan tumbuh berkembang dengan baik. Apalagi Balikpapan akan menjadi kota penyangga Ibu Kota Negara (IKN).

"Kemarin usai rapat koordinasi dengan bapak presiden, ia meminta saya menyampaikan pada siapapun yang bertanya soal IKN di Kaltim. Bahwasanya pembangunannya akan diteruskan. Saat ini kita sedang menunggu suasana covid mereda," bebernya.

Menurutnya presiden berjanji setelah vaksinasi dilakukan, penularan juga akan jauh berkurang. Dirinya mengajak kepada seluruh pihak baik pemerintah maupun warga kota, agar membangun kota ini.

"Apalagi akan ada wali kota baru. Kepemimpinan baru akan meningkatkan kegiatan pembangunan dan mensukseskan program yang ada," tuturnya.

Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi, menambahkan, Balikpapan sejauh ini dianggap sebagai kota yang tertib lalu lintas. Berkali-kali secara nasional Balikpapan menerima penghargaan.

"Pak Kapolda menginginkan Jalan Jendral Sudirman menjadi jalan bebas pelanggaran. Sehingga mereka yang lewat harus benar-benar tertib," ungkap Wali Kota Balikpapan.

Wali Kota juga memohon izin Gubernur untuk menyerahkan penghargaan panji-panji keberhasilan dari gubernur kepada para kepala Perangkat Daerah penerima panji. "Panji keberhasilan di HUT Provinsi akan kami serahkan pada kepada kepala OPD," tandansya. (diskominfo/ cha/editor:mgm)