BALIKPAPAN - Satgas Covid-19 Kota Balikpapan kembali dapat bantuan alat perlindungan diri (APD) yang diperuntukkan bagi para tenaga medis. Bantuan kali ini diserahkan Manajemen Ace Hardware Balikpapan, Kamis pagi (29/4/2021) di halaman kantor Wali kota Balikpapan.
Area Manager Ace Hardware Balikpapan Kholiq Yahya mengatakan, adapun bantuan yang diserahkan meliputi 320 perlengkapan baju hazmat.
"Kami berharap masih bisa ikut berpartisipasi dalam rangka kepedulian kami mendukung penanganan wabah Covid-19,” ujar Kholiq Yahya, dalam sambutannya.
Ia berharap dukungan ini dapat bermanfaat dan mampu mendukung pemerintah untuk melaksanakan protokol kesehatan.
Sementara Wali Kota sekaligus Ketua Satgas Covid-19 Kota Balikpapan, Rizal Effendi memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Ace Hardware.
Dukungan berupa APD bagi petugas yang bersentuhan langsung dengan penanganan Covid-19 ini sangatlah berarti. "APD ini sangat penting dan sangat dibutuhkan oleh petugas kami," kata wali kota.
Bantuan dari Ace Hardware tersebut diterimakan langsung Kepala Dinas Kesehatan Kota Balikpapan Andi Sri Juliarty. (diskominfo/ cha/mgm)