BALIKPAPAN - Pemerintah Kota Balikpapan melaksanakan upacara peringatan Hari Pramuka ke-60 tahun di Aula Kantor Pemerintah Kota Balikpapan Sabtu (14/8/2021). Upacara ini dipimpin Wali kota Rahmad Mas'ud. Dalam kesempatan tersebut Wali Kota juga melantik 31 orang Garuda Pramuka.
Wali Kota Rahmad Mas'ud mengajak para anggota pramuka di Balikpapan menjadi pemacu motivasi bagi anggota pramuka. Menurutnya, ini sebagai aset bangsa untuk berbuat lebih baik lagi. Pramuka mestinya memberikan manfaat serta bakti bagi masyarakat, sebagaimana yang menjadi tema Hari Pramuka tahun ini, yaitu "Berbakti Tanpa Henti".
“Sesuai keputusan Kwartir Nasional nomor 038 tahun 2017, yakni untuk merangkul dan mendorong para pramuka agar senantiasa bersyukur dan bersungguh-sungguh mengamalkan setya dharma pramuka," katanya.
Ia juga berharap Pramuka bisa lebih melatih diri, sehingga dapat menjadi teladan baik bagi anggota gerakan pramuka maupun anak-anak dan pemuda. Apalagi, dari tema HUT kali ini, jelas bahwa Gerakan Pramuka tidak akan berhenti berbakti, .
"Orang-orang boleh datang silih berganti yang tua digantikan oleh yang muda. Namun semangat pengabdian bagi masyarakat oleh anggota pramuka tidak akan pernah surut," imbaunya.
Diakuinya, negara Indonesia kini dalam kondisi yang sulit karena masih berupaya mengatasi pandemi COVID-19. Oleh karena itu, kontribusi pramuka juga diharapkan menyentuh seluruh sendi kehidupan, termasuk mempersiapkan diri sebagai generasi muda yang siap menghadapi persaingan dimasa mendatang.
“Dimasa pandemi ini kita memahami bahwa kegiatan kepramukaan di Kota Balikpapan cukup terbatas, namun saya yakin jiwa dan nilai-nilai luhur pramuka tetap tumbuh dengan kuat dalam diri setiap anggotanya,” katanya.
Melalui kesempatan yang baik ini, Pemkot Balikpapan juga memberikan apresiasi kepada Gerakan Pramuka Kota Balikpapan. Karena selama ini sudah cukup banyak kontribusi yang diberikan dalam mendukung berjalannya pembangunan di Kota Balikpapan.
“Semoga gerakan pramuka semakin maju kreatif, inovatif, konsisten, tumbuh semakin kuat bersama generasi muda menjadi representasi harapan masa depan yang cerah, sekaligus sebagai perekat persatuan dan kesatuan bangsa, tutupnya. (diskominfo/ cha/mgm)