BALIKPAPAN - Hari Kemenangan Umat Muslim, Idulfitri 1443 Hijiriah menjadi kesempatan Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas'ud untuk menjalin silaturahmi dengan masyarakat Kota Balikpapan. Salah satunya dengan melaksanakan salat id berjamaah di Masjid Madinatul Iman, Balikpapan Islamic Center (BIC), Senin (3/5/2022).
Tahun ini menjadi semakin berbeda karena pembatasan akibat pandemik COVID-19 juga kian berkurang. Ibadah selama Ramadan pun juga sudah berjalan lebih normal dibandingkan dua tahun sebelumnya.
Tidak hanya wali kota, sejumlah pejabat di lingkungan Pemerintah Kota Balikpapan juga ikut berjamaah. Antara lain Asisten Tata Pemerintahan Setdakot Balikpapan, serta Perwakilan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkipimda) Balikpapan.
Dalam sambutannya, Wali Kota mengungkapkan, di momen Idulfitri ini jadi kesempatan bersilaturahmi bersama keluarga dan kerabat. Meskipun penerapan protokol kesehatan tetap harus diutamakan.
Seperti diketahui, Balikpapan berada pada Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level III. Namun instruksi Menteri Dalam Negeri tidak melarang untuk melakukan salat berjamaah di Masjid.
"Saya berharap tidak mengurangi semangat kita, untuk tetap menjalankan Prokes bagi warga Kota Balikpapan," tuturnya.
Ia pun mengimbau kepada masyarakat Balikpapan untuk terus menjalankan prokes, agar pandemi COVID-19 dapat diantisipasi sehingga tidak menyebar dan tidak ada kluster baru.
Selain itu juga, Wali Kota Balikpapan mengucapkan terima kasih kepada masyarakat sudah membantu dan saling berbagi kepada saudara yang membutuhkan disaat bulan ramadhan. Termasuk, menunaikan kewajiban membayar zakat.
"Semoga tahun 2022 jumlah penerimaan zakat, infak dan sedekah Kota Balikpapan bisa lebih maksimal lagi. Jumlah keseluruhan zakat, infak dan sedekah Kota Balikpapan pada tahun 2021 atau 1442 Hijiriah mencapai Rp 48.900.561.411,-," ujarnya.
Di momentum ini, Ia mengajak seluruh masyarakat Kota Balikpapan untuk semakin menumbuhkan semangat dalam bekerja, bersinergi untuk kemajuan pembangunan Kota Balikpapan yang akan menjadi pintu gerbang dan penyangga Ibu Kota Negara (IKN).
Pada pelaksanaan sholat Idul Fitri 1443 Hijiriah di Masjid BIC Balikpapan diimami oleh KH M Jailani Mawardi dengan khotib Ust H Mustaqim dan Ustad Syukrila sebagai bilal.(diskominfo/cha/mgm)