Presiden Joko Widodo Kunjungi Pasar Klandasan dan Serahkan Bantuan di Kantor Pos


BALIKPAPAN - Presiden RI Joko Widodo meninjau Pasar Klandasan pada Selasa (26/10/2022) sebelum bertandang ke Ibu Kota Nusantara (IKN) di Penajam Paser Utara. Dalam kesempatan tersebut Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas'ud terlihat mendampingi. Presiden menyapa para pedagang Pasar Klandasan.

Tak hanya mengunjungi Pasar Klandasan, presiden juga menyerahkan bantuan sosial kemasyarakatan, yaitu Program Keluarga Harapan (PKH) sebanyak 100 penerima di Kota Balikpapan yang didampingi Gubernur Kaltim Isran Noor.

Dalam kunjungan ke Pasar Klandasan, presiden menyapa dan menanyakan sejumlah harga sayur dan pangan. Ia menyoroti harga kangkung yang mengalami kenaikan. "Saya cek di pasar harga stabil, hanya satu barang yang naik, kangkung itu saja" ujarnya.

Sementara, di Kantor Pos Kota Balikpapan ia menyerahkan Bantuan Subsidi Upah (BSU) dan Bantuan Langsung Tunai Bahan Bakar Minyak (BLT BBM). Sebagai informasi, Presiden Joko Widodo memberikan bantuan kepada 100 orang untuk BSU dan 100 orang untuk BLT BBM kepada masyarakat Balikpapan.

Secara keseluruhan menurunya BLT BBM sudah terserap 99,7 persen, sedangkan BSU sudah mencapai 72 persen. "Kami harapkan dengan bantuan ini konsumsi masyarakat bisa terjaga daya beli terjaga sehingga ini akan mempengaruhi pertumbuhan ekonomi yang baik di negara kita," jelas Jokowi.

Sementara, Wali Kota Rahmad Mas'ud menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas perhatian Presiden Jokowi yang meninjau dan memantau harga-harga di Pasar Klandasan. Terlebih saat ini inflasi di Balikpapan mengalami kenaikkan, pasca naiknya harga bahan bakar minyak bersubsidi.

"Harapannya, dengan kehadiran Pak Presiden Jokowi dengan sejumlah kebijakan dalam menjaga pasokan, dapat mengendalikan inflasi," ujarnya. (diskominfo/cha/mgm)