192 PNS di Lingkungan Pemkot Balikpapan Dilantik


BALIKPAPAN - Pengambilan sumpah atau janji Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Kota Balikpapan dilaksanakan Senin (13/3/2023) di halaman Balaikota Balikpapan. Kegiatan ini dipimpin Asisten Tata Pemerintahan Sekretariat Daerah Kota Balikpapan, Zulkifli, mewakili Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas'ud.

Sebanyak 192 PNS dilantik. 75 diantaranya laki-laki dan 117 perempuan. Membacakan sambutan Wali Kota Balikpapan, Zulkifli menyampaikan selamat pada pada PNS yang telah diambil sumpahnya dan selanjutnya akan mengabdi di Pemerintah Kota Balikpapan.

"Para pegawai diharapkan dapat mendapatkan dirinya dengan sebaik-baiknya. Juga menjalankan perannya sesuai dengan bidangnya masing-masing. Sebagaimana sumpah dan janji yang telah diucapkan tadi," tuturnya.

Ia pun meminta aparatur Pemerintah Kota Balikpapan untuk memahami komitmen dan mereka presentasikan perubahan mindset dan cultureset. Bahwa PNS adalah pelayan bagi masyarakat. Serta mengembangkan budaya kerja yang lebih baik.

"Mari berkomitmen bersama-sama, di tahun 2023 ini menjadi tahun pembuktian yang lebih baik dalam kinerja. Kinerja PNS berpengaruh bagi daerah saing daerah. Sehingga saya meminta saudara-saudara untuk bekerja dengan penuh semangat," ungkap Zulkifli.

Dirinya juga berharap para PNS mampu berkolaborasi dan bersinergi. Juga adaptif terhadap perubahan dan perkembangan. "Saya juga berpesan, bahwa dengan menjadi PNS, terdapat tanggung jawab untuk bersikap dan berperilaku yang baik. Menjadi contoh bagi masyarakat," ungkapnya.

Hal ini, lanjutnya, di aplikasikan dalam sehari-hari, terutama di media sosial. Karena selain nama pribadi, PNS juga menjadi representasi Pemerintah Kota Balikpapan yang wajib dijaga marwahnya.

"Selamat bekerja. Bekerjalah dengan ikhlas dan sepenuh hati. Ingat bahwa saudara sangat diandalkan menjadi roda penggerak Pemerintah Kota Balikpapan yang jadi pintu gerbang Ibu Kota Nusantara," tandasnya. (diskominfo/cha/mgm)