BALIKPAPAN - Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Balikpapan menggelar rapat diseminasi statistik sektoral, Kamis (14/12/2023) di Hotel Grand Tjokro Balikpapan. Kegiatan ini menghadirkan narasumber, yakni Kepala Bappeda Litbang Kota Balikpapan, Murni dan Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Balikpapan, Marinda Dama Prianto.
Membuka kegiatan, Kepala Diskominfo Balikpapan Adamin Siregar. Ia menyampaikan, kegiatan ini adalah upaya memperkuat program portal satu data atau disebut open data. Yang mana seluruh data akan bersumber pada seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
"Rapat ini juga untuk mengecek kebenaran dan kelengkapan data yang diinput ke dalan sistem,” ungkapnya.
Ia mengatakan, data dari OPD ini yang nantinya akan dipublikasikan dalam Portal Satu Data. Ini adalah upaya Pemerintah Kota Balikpapan dalam menudukung keterbukaan informasi di Kota Beriman.
“Data yang ada nanti ya akan dipilih mana yang dapat dipublikasikan dan mana yang dikecualikan. Karena itu harus didiskusikan dulu. Kebenaran dan keakuratannya juga harus divalidasi dulu,” terangnya.
Melalui Diskominfo, data yang akan dipublikasikan disiapkan dan ini harus ada mekanismenya, sehingga disiapkan SOP-nya terlebih dahulu. Diharapkan seluruh data bisa terpenuhi, baik dari produsen data maupun seluruh OPD.
"Supaya nanti data ini bisa menjadi sumber pengambilan kebijakan dan pembangunan ke depan," imbuhnya.
Data tersebut juga dapat diintegrasikan dengan data provinsi maupun Pusat, sehingga menjadi data nasional. "Terkait hal ini masih ada sejumlah kendala, sehingga terus dilakukan pelatihan dan pembinaan agar bisa mendapat data yang akurat," tandasnya. (diskominfo/cha/mgm)