Resmi Dilantik, Muhaimin Dorong Karang Taruna Kota Balikpapan 2023-2028 Sinergi dengan Pemerintah Kota dalam Pemberdayaan Sosial Masyarakat


BALIKPAPAN - Pengurus Karang Taruna Kota Balikpapan periode tahun 2023-2028 resmi dilantik pada Rabu (22/05/2024) di Ballroom Hotel Grand Senyiur Balikpapan. Muhaimin kembali menjabat sebagai Ketua Karang Taruna Kota Balikpapan pada periode 2023-2028.

Kepemimpinan Muhaimin pada kepengurusan Karang Taruna Kota Balikpapan ini menjadi yang ketiga kalinya setelah sebelumnya Ia dipercaya untuk memimpin pada 2013-2018 dan 2018-2023.

Atas nama Ketua Karang Taruna Kota Balikpapan periode 2018-2023, Muhaimin menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh jajaran pengurus pada periode sebelumnya yang sudah melaksanakan seluruh program kerja dan bersinergi dengan pemerintah kota, baik di tingkat kota, kecamatan maupun kelurahan sesuai dengan tugas dan fungsi, khususnya dalam hal pemberdayaan di bidang sosial kemasyarakatan.

"Penghargaan yang setinggi-tingginya kepada teman-teman semua yang sudah bersama-sama selama 5 tahun," ujar Muhaimin.

Kepada kepengurusan yang baru pada periode 2023-2028, Muhamin mengajak Karang Taruna untuk dapat terus bersinergi dengan Pemerintah Kota Balikpapan, terutama di bidang pemberdayaan sosial untuk dapat memberikan kontribusi yang positif dan nyata kepada Pemerintah Kota Balikpapan.

Muhaimin melanjutkan, dengan berkembangnya kegiatan IKN dan perkembangan kota Balikpapan saat ini, tentunya akan muncul berbagai permasalahan sosial. Dengan adanya Karang Taruna, diharapkan permasalahan tersebut dapat diselesaikan dengan baik sesuai dengan tugas dan perannya masing-masing, di seluruh tingkatan.

Dijelaskan oleh Muhaimin, dari tingkatan Karang Taruna Kelurahan, dapat melaksanakan kegiatan pemberdayaan karena pada dasarnya akar karang taruna ada di kelurahan, sesuai dasa sila. "Karena teman-teman semua yang ada di kelurahan adalah andalan yang setiap saat bertemu dan mengalami permasalahan-permasalahan sosial yang terjadi di masyarakat khususnya di kelurahan," paparnya.

Untuk tingkat kecamatan, lanjutnya, juga diharapkan dapat lebih meningkatkan kegiatan fungsi koordinasi dan fasilitasi serta melaksanakan kegiatan-kegiatan yang dapat mendorong agar karang taruna yang ada di tingkat kecamatan dapat berkembang lebih baik dan maksimal.

"Oleh sebab itu, ide-ide segar, ide-ide baru nanti akan kita sampaikan pada saat kita melaksanakan rapat kerja dan implementasinya akan dilaksanakan oleh pengurus karang taruna yang ada di kecamatan dan yang ada di kelurahan," ujarnya.

Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas'ud, yang diwakili oleh Asisten Tata Pemerintahan Setdakot Balikpapan, Zulkipli, menyampaikan ucapan selamat kepada para pengurus Karang Taruna se-Kota Balikpapan yang telah dikukuhkan dan dilantik. "Semoga para pengurus dapat menjalankan amanah, sesuai dengan perannya, yaitu menjadi wadah pengembangan generasi muda yang tumbuh dan berkembang atas dasar kesadaran dan tanggung jawab sosial untuk masyarakat," ucapnya.

Dirinya juga berpesan kepada pengurus karang taruna untuk bisa bekerja secara aktif, menjalin komunikasi yang baik dan menjaga kekompakan. Karang taruna harus mampu menjadi contoh kehidupan berorganisasi yang sehat dan hendaknya juga memiliki kepekaan terhadap berbagai persoalan sosial yang terjadi di masyarakat dan menjadi bagian dari solusinya.

"Yang tidak kalah pentingnya adalah membangun sinergi dan kolaborasi, baik secara internal antar sesama pengurus, maupun secara eksternal dengan berbagai pihak, karena inilah era di mana kita mengedepankan kerjasama untum mencapai tujuan dengan semangat kebersamaan," pungkasnya. (diskominfo/arh/mgm)